Wajib baca bagi kalian yang ingin mewujudkan cita-cita kuliah di luar negeri khususnya Timur-Tengah | Jika kalian saat ini adalah siswa Kelas 3 Madrasah Aliyah/SMA/SMK/Pondok Pesantren dan kalian sudah akan lulus, maka berikut tips dan hal-hal yang harus kalian lakukan jika ingin melanjutkan kuliah di timur tengah yuk simak dengan seksama 🙂
1. Passport
Nah, ini dia yang menjadi syarat utama jika kalian ingin mendaftar di universitas-universitas Timur-Tengah! Passport!
Bagaimana mungkin kalian mencita-citakan ingin keluar negeri sedangkan kalian tidak mempunyai izin untuk meninggalkan tanah air tercinta indonesia?
Passport adalah buku kecil yang memuat identitas pemegangnya dan disetujui oleh negara untuk melakukan perjalanan antar negara. Keren kan? 😀
Passport akan berlaku hingga 5 tahun setelah dikeluarkan.
Gimana cara buatnya, Simak Penjelasan dibawah ini :
Sebelum membuat paspor baru, ada beberapa syarat yang kamu penuhi terlebih dahulu. Ketentuan tersebut meliputi beberapa dokumen asli dan fotokopi yang harus dibawa ke kantor imigrasi setempat.
Berikut ini beberapa persyaratan yang harus kamu bawa:
- E-KTP asli dan fotokopi
- Akta kelahiran, surat nikah, ijazah terakhir, atau surat baptis asli dan fotokopi (cukup pilih salah satu dokumen yang di dalamnya terdapat informasi nama, tempat tanggal lahir, dan nama orang tua).
- Kartu keluarga asli dan fotokopi
- Materai
- Datanglah ke kantor imigrasi setempat yang ada di wilayah kabupaten atau kota tempatmu tinggal. Usahakan datang pagi hari sebelum pukul 12.00, sebab jumlah pemohon hanya dibatasi 200 orang setiap harinya.
- Jangan lupa untuk bawa seluruh dokumen yang sudah dipersiapkan ya.
- Setelah sampai, isi formulir permohonan paspor yang tersedia di loket permohonan paspor kantor imigrasi. Pastikan mengisi data sesuai dengan informasi yang ada di dokumen resmi.
- Jika sudah selesai, kamu bisa menyerahkan formulir tersebut ke loket untuk pembuatan paspor baru untuk mendapatkan bukti tanda terima serta jadwal pengambilan sidik jari dan foto.
- Setelah melalui proses pengambilan sidik jari dan foto, tahap yang harus kamu lewati adalah tahap wawancara. Wawancara ini dilakukan untuk memverifikasi dokumen asli dengan keterangan yang ditulis di formulir pembuatan paspor.
- Kalau semua tahapan ini telah selesai kamu lalui, hal yang harus dilakukan selanjutnya adalah melakukan pembayaran. Jika sudah, kamu akan mendapatkan informasi kapan paspor akan selesai dan bisa diambil.
2. Ijazah (MA/SMA/SMK/Ponpes)
Tidak bisa dipungkiri lagi, bahwa ijazah yang akan diterbitkan oleh sekolah kalian sebagai bentuk bukti telah menyelesaikan program belajar selama 3 tahun adalah hal yang paling di prioritaskan jika ingin kuliah, apalagi jalur beasiswa. Pasalnya, disetiap pendaftaran kampus di arab saudi dan beberapa negara di timur tengah mensyaratkan adanya ijazah asli yang diterjemahkan secara resmi (menggunakan jasa penerjemah tersumpah). Nah, ada baiknya jika kalian mulai terbuka kepada guru yang kalian kenal dekat, ataupun keluarga kalian yang mengajar di sekolah kalian bahwa kalian punya niat baik untuk melanjutkan pendidikan tinggi di Kawasan Timur Tengah.
Berikan pendekatan secara sopan dan persiapkan alasan-alasan kalian kenapa memilih kawasan timur-tengah sebagai pilihan hidup kedepannya. Dengan begitu guru/pegawai sekolah mempunyai empati dengan kalian. Setelah itu, barulah meminta guru/pegawai tersebut untuk menempatkan nama kalian pada tingkat prorioritas tertinggi saat ijazah hendak di cetak, agar kalianlah orang pertama yang ijazahnya di cetak tahun itu. Kenapa? Sebab, Kalian tentu akan memerlukan waktu dan uang untuk menerjemahkan ijazah dan transkrip nilai (Urutan nilai dibelakang ijazah) tersebut dan yang paling penting adalah bisa lebih dulu mendaftar ke beberapa universitas-universitas yang hanya menyeleksi berkas secara Online tanpa ada tes wawancara/tertulis seperti beberapa universitas di Arab Saudi, Turki, Brunei Darussalam dll. Ya, cukup hanya dengan mengirim berkas yang dibutuhkan dan menunggu rezeki dari Allah Subhanahu wata’ala. Jika ijazah sudah ada di genggaman kalian, Segera terjemahkan ke bahasa arab (Baca Point Terakhir PENERJEMAH)
3. Transkrip Nilai
Sebenarnya, Transkrip nilai ini sama saja dengan Ijazah. Iyakan? Kumpulan hasil pencapaian belajar kalian berupa nilai-nilai semua mata pelajaran yang dicetak tepat bersandingan dengan ijazah SMA pada Umumnya. Nah, jangan sampai kalian memperoleh nilai dibawah standar ya, artinya berusaha lah mendapat nilai yang maksimal dengan jujur!
Kenapa? Sebab tentu saja nilai-nilai itu adalah senjata kalian untuk menaklukkan para penguji seleksi online. Semakin tinggi nila-nilai tersebut, maka semakin tinggi pula kemungkinan kalian diterima lolos dalam tahap seleksi online. Nilai tersebut adalah bentuk representasi sikap dan kesungguhan kalian selama menempuh pendidikan di masa SMA/Aliyah. Jadi, Berhentilah bermain-main dengan nilai!
4. Surat Rekomendasi
Surat rekomendasi ini bisa keluarkan oleh Suatu lembaga Keislaman Contoh : MUI setempat/pusat, Kemenag Setempat/Pusat, Pimpinan Pondok Pesantren/Kepala sekolah, Kantor Muhammadiyah, Nahdlatul Ulama, dll
Juga bisa dikeluarkan oleh individu atau tokoh umat islam indonesia yang terkenal dan sebaiknya alumni timur-tengah khususnya kampus yang kalian tuju.
Satu hal yang perlu kalian tahu bahwa, Pejabat atau petinggi negara seperti Presiden, Gubernur, Walikota/Bupati dapat memberikan rekomendasi kepada kalian. Tips dari kami adalah, gunakan kata “Kepada Penyelenggara Beasiswa Pendidikan Islam Arab Saudi” Bukan nama kampus, Agar surat rekomendasi ini bisa kalian pakai untuk mendaftar beberapa universitas di Arab Saudi nantinya. Terkecuali, Universitas Terkenal Seperti, Univeritas Islam Madinah & Ummul Qura’ yang sebaiknya kalian Sebut Nama Universitasnya.
5. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
Sering juga disebut sebagai surat keterangan berkelakuan baik, Berikut Tips dari kami dan Cara membuatnya :
- Pastikan Anda datang ke Polsek atau Polres pada jam operasional pelayanan, yaitu hari kerja Senin-Jumat pukul 08.00-15.00 atau Sabtu pukul 08.00-11.00.Silakan Anda langsung menuju loket bagian SKCK untuk mendaftarkan/memasukkan berkas yang telah Anda siapkan. Nanti Anda akan diminta untuk mengisi formulir.
- Kalian akan ditanya tujuan atau untuk keperluan apa kalian membuat SKCK, Jawabannya “Melanjutkan Pendidikan” Jangan sekali-kali mengucapkan “Saya mau kuliah di luar negeri” atau “Saya mau ke Timur-Tengah” Sebab, jika kalian menjawab ingin keluar negeri, kalian harus melakukan pengurusan SKCK di Mabes/Polda. Malah bikin Repot. Intinya, kalian membuat SKCK untuk persiapan kuliah/melanjutkan pendidikan tinggi.
Berikut Langkah-langkah pembuatan SKCK Polres:
- Sebelum datang ke polres, siapkan persyaratan yang dibutuhkan. Silahkan lihat bagian persyaratan.
- Persyaratan sudah lengkap, kemudian langsung datang ke polres sesuai alamat asal KTP. Saat ini sudah tidak perlu pake surat pengantar dari polsek.
- Menuju ke ruangan SKCK. Jika belum tau bisa tanya ke petugas yang ada di sana.
- Serahkan semua persyaratan yang dibutuhkan di bagian Penerimaan Berkas SKCK.
- Setelah semua persyaratan diserahkan, kemudian petugas memberi form yang harus diisi.
- Isi form sesuai data diri kalian. Di sana sudah ada contoh yang dipajang. Untuk mempermudah, kalian bisa lihat contoh tersebut.
- Jika sudah selesai mengisi semua form, serahkan form ke bagian Penerimaan Berkas SKCK.
- Selesai, tinggal nunggu SKCK jadi.
- Kalian akan dipanggil jika sudah jadi. Ambil SKCK di Loket Pengambilan SKCK.
- Disarankan langsung legalisir saja, daripada bolak balik ke polres. Untuk legalisir kalian harus fotocopi dulu SKCK sebanyak yang kalian inginkan, misal 5 lembar.
- Serahkan fotocopi SKCK di bagian Legalisir SKCK.
- Tunggu beberapa saat, dan legalisir jadi.Legalisir ini gratis.
Persyaratan SKCK baru:
- Fotocopi KTP
- Fotocopi Akte Lahir
- Fotocopi KK
- Fotocopi Rumus Sidik Jari
- Pass Foto 4×6 (4 lembar background merah)
- Biaya administrasi PNBP Rp 30.000,-
Note: Kalo belum punya rumus sidik jari, kalian buat dulu di polres. Prosesnya juga mudah dan cepat. Tinggal ke bagian rekam rumus sidik jari.
6. Surat Keterangan Sehat
Untuk pendaftaran beasiswa di timur-tengah, kalian tidak perlu melakukan Full Medical Check-Up di Rumah Sakit. Kalian cukup mendatangi Puskesmas terdekat, Atau rumah sakit terdekat dan bilang kepada petugas yang kalian temui “Saya ingin membuat surat keterangan sehat”
Biaya administrasi biasanya berkisar 15-30 ribu rupiah. Sedangkan Full Medical Check-Up bisa sampai 1 Juta. Surat keterangan sehat yang dimaksud adalah cukup secarik kertas yang menyatakan bahwa kalian sehat saat mulai mendaftar. Lagipula, jika insyallah nantinya kalian diterima di universitas tersebut, kalian akan dimintai surat keterangan sehat terbebas dari Aids dan Hepatitis (biasanya begitu). Jadi, sekali lagi cukup surat yang menyatakan kalian sehat saat ini.
7. Sertifikat Hafalan Al-Qur’an
Sebagian universitas di timur-tengah khususnya UIM (Universitas Islam Madinah) & Ummul Qura’ – Mekkah meminta sertifikat ini sebagai tambahan berkas pendukung kalian yang di-upload saat mulai mendaftar Online nantinya. Oh ya, pada umumnya Sertifikat ini dikeluarkan oleh pondok pesantren, Dauroh Penghafal Qur’an, Seminar Qur’an dan sebagainya.. “Lembaran apapun selama itu menerangkan kalian mempunyai hafalan Qur’an walaupun hanya 1 juz maka itu bisa di pakai dan disebut sertifikat hafalan Qur’an”.
Sertifikat ini bisa juga bagi kalian yang pernah mengikuti ataupun menjuarai MTQ tingkat apa saja.
Ada juga mereka yang punya kenalan/keluarga/orang dalam – MUI/Kantor Nahdlatul Ulama/Muhammadiyah dan ormas islam besar lainnya baik kota/provinsi dan mereka memohon agar dikeluarkan Sertifikat Hafalan Qur’an dan di tes di tempat oleh para ulama kota tersebut.
Mulailah mencari info Huffazh yang kira-kira bisa memberikan kalian keterangan Hafalan Qur’an walaupun Juz ‘Amma saja. Tentunya semakin banyak Hafalan Semakin bagus.
8. Pas Foto
Meskipun kita semua tahu apa yang dimaksud Pas Foto, tidak ada salahnya kalian mencatat bahwa Pas Foto yang dimaksud adalah foto dengan Backround Putih, Tanpa Penutup Kepala, Berbaju Gelap (Disarankan karena Backround/Latar Putih). Lalu “Sesaat setelah berfoto, mintalah soft copy/Salinan berupa kaset” sebagai arsip kalian nanti, agar tidak bolak-balik tempat foto. Oh ya, sebaiknya kalian meng-copy file foto tersebut kedalam sebuah Flash-Disk khusus untuk File-File pendaftaran kalian di Timur-Tengah, Jangan Campur dengan File-File tidak penting seperti, Film, Game, Musik, dll.. Belajarlah disiplin manajemen File. Flash Disk berkapasitas 4 GB sangat cukup untuk menampung file-file masa depan kalian hehehe.. ya kan? Timur-tengah adalah masa depan kalian!
9. Penerjemah Resmi
Kalian harus punya Partner/Langganan Penerjemah Resmi Tersumpah sebab,
Tentunya Kampus yang akan membaca berkas kalian adalah Orang Arab, makanya itu setiap universitas di Arab Saudi mewajibkan setiap Berkas yang dikirim sudah diterjemahkan dengan penerjemah Resmi Tersumpah. Berkas-Berkas kalian seperti, Ijazah, Transkrip, Sertifikat Qur’an, SKCK, Keterangan Sehat, Rekomendasi yang masih berbahasa indonesia harus diterjemahkan secara resmi terlebih dahulu, Bukan dengan Google Translate yah 😀
Nah, Kami timtengmedia.com tentunya sangat memahami bahwa kebutuhan penerjemahan berkas tersebut sebagian besar dari golongan pelajar yang baru lulus SMA/Aliyah dan Santri. Mengingat tarif penerjemahan berkas berbahasa arab yang tergolong mahal, maka timtengmedia.com telah mencari dan menentukan beberapa penerjemah resmi tersumpah yang sudah berpengalaman dan mempunyai kredibilitas tinggi serta tentu saja ter-murah insyallah. Save Kontak Whatsapp Kami 0821-9328-0901 (Timteng.id) sebagai mediator beberapa penerjemah tersumpah tersebut.
Lalu, bagaimana Prosedur dan mekanismenya?
Pertama, Siapkan berkas yang pada umumnya Wajib diterjemahkan Ada 6 Berkas Yaitu Ijazah, Transkrip, Rekomendasi, Sertifikat Hafalan Qur’an, SKCK, Surat Ket. Sehat.
Lalu, Buka Android kalian dan kirim pesan kepada kami berisi “Insyallah, Saya mau menerjemahkan berkas”
“kalian akan mendapat balasan dari kami secepat mungkin mengenai Nama dan Alamat serta transaksi pembayaran”
Kedua, Scan Semua berkas tersebut dengan format Pdf/JPEG/JPG. Jika Handphone kalian memiliki resolusi kamera yang baik kalian bisa mendownload CamScanner di Playstore, Sebuah aplikasi Gratis untuk Android untuk Men-Scan berbagai macam berkas.
Ketiga, Kirim berkas yang sudah di scan tersebut melalui Whatsapp yang tadi 0821-9328-0901 Lakukan pembayaran melalui transfer Rekening Bank kami. Dan jangan lupa menyertakan foto bukti pembayaran. Selesai, silahkan tunggu hasil penerjemahan tersebut yang akan kami kirim di nomor Whatsapp yang sama.
“File hasil terjemahan sudah bisa kalian pakai untuk mendaftar Online di beberapa universitas timur-tengah”
Kalian juga bisa meminta hasil asli penerjemahan tersebut (Hard-Copy) yang akan kami kirim ke alamat yang kalian sertakan sebelumnya, Ongkos kirim ditanggung pemesan, dan kami kirim dari Jawa Barat. Pengirim atas nama timtengmedia.com 😊
9 thoughts on “Persiapan Berkas Sebelum Mendaftar Online di Kampus-Kampus Timur-Tengah”
mohon maaf kak…. setau saya SKCK yang diambil dipolres itu cuman dipakai dalam negeri adapun buat keluar negeri harus ngambil dipolda? jadi sebenarnya boleh ngak sih mendaftar menggunakan SKCK dari polres???🙄
info beasiswa FULL timur Tengah
Hi, very nice website, cheers!
——————————————————
Need cheap and reliable hosting? Our shared plans start at $10 for an year and VPS plans for $6/Mo.
——————————————————
Check here: https://www.reliable-webhosting.com/
Min mau nanya, klo untuk pendaftaran di ummul quro berkasnya cukup diterjemahkan penerjemah resmi atau harus di legalisir kementerian juga? Atau prosedurnya sama seperti uim yg ketika daftar cukup diterjemah, baru ketika diterima di legalisir kementerian? Mohon bantuannya min…
Assalamu”alaikum Admin USTADZ saya mau tanya ustadz untuk pendaftaran mahasiswa baru di tahun 2020 kira” kapan ya. Dan mohon kasih Link yang jelas untuk mempermudah kami nantinya.saya asli dari PAdang sidimpuan,Medan.SUMUT
assalamualaikum Ya Akhi wa ukhti .. Mohon izin,, Ana mau bertanya tentang universitas di saudi arabia yang membuka beasiswa di tahun 2020 ini . periode tahun ajaran baru awal musim. bukan tahun ajaran pandemi corona 2019 ya 🙂
Jazakallah Khoiran Kasiro.
maaf ka saya pengen nanya pendaftaran untuk 2021 kapan ya kak?
maaf ka, mau tanya apakah disini juga ada jasa penerjemah bahas inggris?
maaf ka tanya lagi.. untuk Al Azhar mesir belum ada informasi lagi ya ka..?